INDOSPORT.COM - Klub sepakbola ibu kota Provinsi Sulawesi Selatan, PSM Makassar, menegaskan telah melunasi tunggakan gaji eks penyerang asingnya di Liga 1 musim lalu, yakni Anco Jansen.
Pasca membuat pecinta bal-balan tanah air bangga atas prestasinya menembus semifinal zona ASEAN AFC Cup 2022, kabar kurang sedap berhembus dari balik dapur Pasukan Ramang.
Klub sepakbola tertua di Liga Indonesia ini diisukan kembali menunggak gaji sejumlah pemainnya musim lalu dan salah satunya ialah Anco Jansen yang sampai nekat melaporkan perkara tersebut ke FIFA.
Namun bos PSM Makassar, Munafri Arifuddin segera bertindak dan secara tegas mengatakan bahwa gaji legiun asing asal Negeri Kincir Angin tersebut telah dibayarkan sepenuhnya.
“Sudah aman. Kami sudah bayar. Cuma karena beda jam dengan dia (Anco Jansen) di sana (Belanda) jadi ada miss. Tapi yang jelas masalah ini sudah aman,” ungkap Munafri kepada redaksi INDOSPORT, Kamis (14/07/22) malam.
Sekadar mengingat kembali, penunggakan gaji para pemain PSM Makassar di musim lalu sejatinya telah berhembus sejak pertengahan putaran pertama BRI Liga 1 2021/2022.
Bahkan, Milomir Seslija disinyalir mundur dari kursi pelatih akibat masalah terebut dan membuat PSM Makassar terseok-seok sehingga nyaris turun tahta ke Liga 1 musim lalu.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom