Liga Indonesia

Liga 1: Latihan Bareng Persib Bandung, Pemain Timnas Filipina Beri Kabar Baik untuk Bobotoh

Jumat, 8 Juli 2022 14:45 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Prio Hari Kristanto
© Arif Rahman/INDOSPORT
Tim pelatih Persib, berdiskusi setelah skuat Maung Bandung gagal melangkah ke babak 8 besar Turnamen Pramusim Piala Presiden 2022. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Tim pelatih Persib, berdiskusi setelah skuat Maung Bandung gagal melangkah ke babak 8 besar Turnamen Pramusim Piala Presiden 2022.
Uji Coba Lawan 2 Tim Kuat Liga 1

Persib Bandung bakal melakoni dua pertandingan uji coba pekan depan untuk persiapan tampil di Liga 1 2022-2023.

Menurut pelatih Persib, Robert Rene Alberts, dua pertandingan uji coba yang bakal dilakoni para pemainnya yakni menghadapi dua tim Liga 1, RANS Nusantara dan Persikabo Bogor.

Robert Alberts menambahkan, dua pertandingan uji coba tersebut rencananya bakal berlangsung di Bogor. Tim kebanggaan Bobotoh bakal menghadapi RANS Nusantara, Selasa (12/07/22) dan Persikabo, Sabtu (16/07/22).

"Tanggal 12 di Bogor menghadapi RANS dan tanggal 16 di Bogor juga melawan Persikabo," kata Robert Alberts saat ditemui di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Kamis (07/07/22).

Mantan pelatih PSM Makassar ini menambahkan, sejauh ini baru dua tim tersebut yang sudah siap untuk menghadapi Persib Bandung pada pertandingan uji coba sebelum mengarungi kompetisi Liga 1 2022-2023.

Baca Selengkapnya: Persib Bandung Bakal Hadapi 2 Tim Kuat Liga 1 di Laga Uji Coba Pekan Depan

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom