INDOSPORT.COM - Kabar positif datang dari salah satu pemain keturunan Indonesia yang berkarier di luar negeri yakni Kevin Diks.
Pemain yang sempat diproyeksikan menjadi bintang naturalisasi timnas Indonesia itu baru saja menjalani partai pramusim sukses bersama klubnya, FC Kobenhavn.
Pada Sabtu (2/7/22), FC Kobenhavn menjalani laga uji coba kontra raksasa Belanda yakni Feyenoord Rotterdam dan mampu menang besar tujuh gol tanpa balas.
Dipasang sebagai bek sayap kanan sejak menit awal, Diks bermain dengan brilian dan menyumbangkan satu gol di babak pertama.
-Kevin Diks mempamerkan penyelesaian akhir bak striker ulung kala menerima sodoran umpan terobosan dari pemain muda 19 tahun, Hakon Arnar Haraldsson.
Dengan mudah fullback Belanda itu memperdaya kiper Feyenoord hingga mati langkah sebelum menceploskan bola ke gawang separuh kosong dan membawa Copenhagen unggul 4-0.
Menariknya Feyenoord Rotterdam adalah salah satu klub yang pernah Diks bela sebelum kini berbaju FC Kobenhavn di liga teratas Denmark.
Diks membela Feyenoord sebagai pinjaman dari Fiorentina pada 2017/2018 dan bisa menjadi pemain inti di sana. Total ada 31 laga yang ia mainkan dan berbuah empat assist.
Padahal saat itu usia Diks masih sangat muda yakni 21 tahun. Berkat musim peminjaman yang sukses tersebut ia mampu tumbuh jadi pesepakbola yang lebih matang dan kini menjadi bintang FC Kobenhavn.
Musim 2021/2022 lalu Kevin Diks baru saja mengantarkan FC Kobenhavn menjadi juara liga Denmark dan kemudian jadi salah satu pemain berdarah Indonesia tersukses di Eropa saat itu.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom