Barito Putera Ditebas Arema FC di Piala Presiden, Dejan: Timnas vs Pemain Muda
Dejan Antonic mengaku puas bisa melaju ke babak delapan besar Piala Presiden 2022, walau Barito Putera akhirnya tersingkir dan Arema FC yang melenggang ke semifinal.
"Pertama kita sedih karena kalah penalti. Saya cuman bisa bilang terima kasih banyak untuk tim saya, karena di turnamen ini kita main cukup bagus dan cukup positif."
"Kita memainkan banyak pemain muda dan cuma ada dua pemain asing," ucap Dejan Antonic saat ditemui usai pertandingan.
"Dari beberapa pertandingan terakhir, kami bisa melihat semangat dan kerja keras hari ini kita hampir mengimbangi permainan Arema," tambah pelatih asal Serbia itu.
Dejan menuturkan, wajar jika timnya kalah adu penalti. Sebab, algojo Arema FC ialah pemain bagus dan memiliki banyak jam terbang, termasuk para pemain Timnas.
"Ya memang materi beda jauh. Arema FC banyak pemain bintang, banyak pemain Timnas," bongkar Dejan Antonic lagi.
"Kita ada dua pemain hari ini dari Liga 3. Tetapi kita bisa lihat semua pemain kerja keras untuk Barito," ungkap Dejan puas.
Usai tersingkir dari Piala Presiden 2022, Barito Putera akan fokus mempersiapkan diri untuk gelaran Liga 1 2022-23, agar bisa bersaing di papan atas klasemen.
"Ke depan, kami akan fokus untuk Liga 1. Musim lalu kami hampir terdegradasi, tapi sekarang tim sudah cukup baik," pungkas Dejan Antonic.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom