Liga Indonesia

Wonderkid Persebaya Akui Latihan Timnas Indonesia U-19 Lebih Berat Dibanding Senior

Rabu, 29 Juni 2022 17:07 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di laga ujicoba melawan Timor Leste dalam pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (27/01/22). Foto : Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di laga ujicoba melawan Timor Leste dalam pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (27/01/22). Foto : Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Motivasi Tinggi

Meski telah cicipi menit bermain di Timnas senior, Marselino mengaku tetap termotivasi raih prestasi bersama Timnas U-19. 

Pemain 17 tahun itu mengaku ingin nikmati masa mudanya, termasuk berkompetisi di level usia. 

"Itu jadi motivasi tambahan buat saya, apalagi ini kan di usia saya, jadi tambah semangat," ujar adik Oktafianus Fernando, pemain PSIS Semarang. 

Peluang Marselino untuk ikut Piala AFF U-19 2022 terbuka lebar. Dia adalah andalan Shin Tae-yong yang disiapkan untuk Piala Dunia U-20 tahun depan. 

Marselino memang pemain muda yang matang di kompetisi Liga 1 2021. Dia catatkan 23 penampilan dengan torehan empat gol dan tujuh assist. 

Dengan statistik tersebut, Marselino terpilih sebagai pemain muda terbaik Liga 1 2021. Bahkan, ia masuk dalam daftar 60 wonderkid terbaik dunia 2021 versi media Inggris, The Guardian.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom