INDOSPORT.COM – AC Milan dan Liverpool bakal jadi saudara lewat kesamaan pemilik, berikut tiga pemain tak terpakai The Reds yang mungkin bisa dilirik Rossoneri pada bursa transfer musim panas.
Seperti diketahui, sang juara bertahan Liga Italia musim lalu, AC Milan selangkah lagi bakal berpindah tangan dari Elliott Management ke RedBird Capital.
Melansir dari laman DAZN, kabarnya pemilik RedBird Capital yakni Gerry Cardinale telah menandatangani dokumen awal yang memungkinkan dia untuk membeli AC Milan seharga €1,3 miliar.
Saat ini, kedua belah pihak sudah melakukan pertemuan intens. Diharapkan pengumuman akuisisi I Rossoneri terjadi dalam beberapa jam mendatang dan tak harus menunggu esok hari.
-Dalam dunia olahraga, nama RedBird yang bakal jadi pemilik baru AC Milan sejatinya bukan sosok baru dan belum berpengalaman terutama dalam bidang sepak bola.
Sebelum AC Milan, ada sejumlah klub olahraga lain termasuk Liverpool yang pernah diakuisisi RedBird dan masih bertahan sampai saat ini.
-RedBird Capital sebagai calon pemilik baru AC Milan, merupakan salah satu pemegang saham di Liverpool melalui Fenway Sports Group.
Meski sama-sama dimiliki oleh RedBird Capital, namun baik AC Milan dan Liverpool masih bisa berkompetisi ‘bersama’ di Liga Champions.
Pasalnya, RedBird Capital tidak memiliki satupun perwakilan di jajaran petinggi/manajemen Liverpool saat ini, maupun punya andil dalam hal-hal yang berkaitan dengan operasional klub.
Dari kondisi tersebut, maka AC Milan dan Liverpool masih bisa bersaing di ajang Eropa lantaran tidak akan ada jerat larangan dari UEFA selaku badan penyelenggara turnamen.
Bakal jadi ‘saudara’ berkat keterikatan pemilik, tampaknya AC Milan bakal mudah mendapatkan pemain Liverpool pada bursa transfer, begitu pun sebaliknya.
Termasuk di musim panas ini, ada tiga pemain tak terpakai Liverpool yang mungkin bisa dilirik AC Milan sebagai opsi transfer. Lantas siapa sajakah mereka? Berikut INDOSPORT coba merangkum:
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom