Liga Indonesia

Liga 1: Ekspektasi Bobotoh Sangat Tinggi, Ciro Alves Tak Gentar Sama Sekali

Jumat, 27 Mei 2022 20:31 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Indra Citra Sena
© Arif Rahman/Soicaumienbac.cc
Pemain Persib, Ciro Alves saat sesi latihan di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Kamis (26/05/22). Foto: Arif Rahman/Soicaumienbac.cc Copyright: © Arif Rahman/Soicaumienbac.cc
Pemain Persib, Ciro Alves saat sesi latihan di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Kamis (26/05/22). Foto: Arif Rahman/Soicaumienbac.cc

INDOSPORT.COM - Bobotoh memiliki ekspektasi tinggi kepada pemain anyar Persib Bandung, Ciro Alves, untuk mengarungi Liga 1 2022-2023.

Kelompok pendukung Persib menaruh harapan besar agar Ciro Alves bisa menunjukkan kualitasnya dan membawa Maung Bandung meraih prestasi.

Menanggapi hal tersebut, Ciro Alves, tak merasa terbebani. Sebagai pesepak bola profesional, dia tentu akan berusaha menampilkan permainan terbaiknya di Persib Bandung.

Sebagai informasi, ekspektasi tinggi tersebut bukannya tanpa alasan. Berkaca dari Liga 1 2021-2022, Ciro Alves menjadi salah satu pemain tajam dan mampu bersaing di papan atas top skor. 

Selama kompetisi Liga 1 2021-2022, Ciro Alves yang memperkuat Tira-Persikabo tampil dalam 32 pertandingan dan mengoleksi 20 gol serta tujuh assist.

"Itu tidak masalah," kata Ciro Alves saat ditemui setelah latihan di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Kamis (27/5/22).

Pemain asal Brasil ini menyadari, persaingan di kompetisi Liga 1 2022-2023 bakal lebih ketat, sehingga akan berusaha menampilkan permainan terbaiknya baik saat latihan maupun pada pertandingan.

"Saya akan bekerja keras karena Liga 1 itu tidak mudah. Setiap hari dan setiap saat saya selalu berusaha mengeluarkan kemampuan terbaik," ucap mantan pemain timnas Brasil U-20 ini.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Ciro Alves sudah mulai bergabung dengan tim pada sesi latihan di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Kamis (26/5/22).

Kehadiran Ciro Alves di sesi latihan itu mendapat sambutan meriah dari ratusan Bobotoh yang memadati tribun utara Stadion Persib. Mereka beberapa kali memanggil dan menyanyikan chant untuk pemain asal Brasil tersebut.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom