Hasil Liga Spanyol Cadiz vs Real Madrid: Dilukai Mantan, Los Blancos Gagal Menang
Tak berselang lama, Cadiz membalas lewat Oussama Idrissi. Dalam situasi satu lawan satu, Oussama Idrissi gagal mencatatkan namanya di papan skor usai Lunin tampil gemilang dengan mementahkan peluang tersebut.
Gol yang ditunggu tuan rumah akhirnya datang di menit ke-37. Adalah eks Los Blancos, Ruben Sobrino yang membuat publik tuan rumah bergemuruh.
Berawal dari tusukan ke jantung pertahanan Los Blancos, Sobrino mengirim tendangan akurat ke muka gawang Luni. Bola meluncur deras dan membentur mistar sebelum akhirnya masuk ke jala Los Blancos. Gol skor berubah jadi 1-1.
Usai membalas, Cadiz kian bersemangat dan tampil lebih agresif. Namun hingga peluit babak pertama rampung skor 1-1 untuk kedua kesebelasan tak berubah.
-Memasuki paruh kedua, Cadiz kembali tancap gas dan mencoba kembali melukai Real Madrid. Di 10 menit awal, tuan rumah sukses menciptkan sejumlah ancaman.
Bahkan, pada menit ke-62 Cadiz mendapat hadiah penalti setelah Negredo dijatuhkan Lunin di kotak terlarang. Wasit lantas menunjuk titik putih.
-Lunin segera menebus keselahannya tersebut dengan mementahkan penalti Negredo. Skor pun masih bertahan 1-1.
Tak berselang lama, Negredo kembali mendapat peluang untuk mencetak gol. Namun lagi-lagi Lunin tampil gemilang dengan mementahkan peluangnya.
Tuan rumah terus bermain agresif merepotkan pertahanan Real Madrid. Namun hingga peluit panjang dibunyikan skor sama kuat tak berubah.
Hasil ini tak mempengaruhi nasib Real Madrid di papan klasemen. Sebaliknya bagi tuan rumah, dengan berbagi angka kini Cadiz belum sepenuhnya aman dari ancaman turun kasta mengingat tim penghuni tabel 18 yakni Real Mallorca masih menguntit dengan selisih 2 angka.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom