Soal Slot Pemain Asing Asia, Ini Jawaban Bos Persib Bandung
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar, menyambut baik rencana menghadirkan penonton di Liga 1 2022-2023.
Menurut Umuh, kehadiran penonton di tribun stadion untuk menyaksikan pertandingan Liga 1 2022-2023 secara langsung tentu akan menguntungkan banyak pihak, khususnya tim yang bertanding.
Pasalnya, tim akan mendapat dukungan langsung dari suporter masing-masing, sehingga menambah motivasi dan kepercayaan diri pemain di atas lapangan.
Selain itu, penikmat sepak bola nasional pasti sudah rindu datang ke stadion mengingat Liga 1 2021-2022 berlangsung tanpa penonton selama semusim penuh.
"Mudah-mudahan, boleh ada penonton. Sangat menguntungkan bagi klub dan semua Bobotoh. Fans bisa menonton langsung. Inilah yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat," kata Umuh Muchtar, Minggu (8/5/22).
Mengenai venue pertandingan kandang untuk menghadapi Liga 1 2022-2023, Umuh Muchtar, memastikan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) bisa digunakan Persib Bandung.
Baca Selengkapnya: Liga 1: Ada Wacana 100 Persen Penonton, Petinggi Persib Sudah Tak Sabar
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom