Jose Mourinho Gigit Jari, Bintang Manchester United Idamannya Malah Merapat ke Raksasa Spanyol
Meski demikian, Jose Mourinho kini terancam gagal memboyong bek idamannya itu ke AS Roma pada musim panas nanti.
Pasalnya, Wan-Bissaka kini justru merapat ke klub lain. Dilansir Todofichajes, pemain 24 itu lebih berpeluang bergabung dengan raksasa Liga Spanyol, Atletico Madrid, ketimbang AS Roma.
Atletico Madrid sendiri memang tengah memburu bek kanan baru. Pasalnya, pada Januari lalu mereka ditinggal Kieran Trippier ke Newcastle United dan tak sempat mencari pengganti.
Tak hanya itu, Atletico juga terancam ditinggal bek kanan mereka yang tersisa yakni Sime Vrsaljko yang kontraknya habis Juni 2022 ini.
-Di sisi lain, gaya permainan Wan-Bissaka yang lebih defensif ketimbang ofensif dinilai sesuai dengan gaya bermain Los Rojiblancos di bawah Diego Simeone.
Lebih lanjut, Todofichajes menyebut manajemen Los Rojiblancos sudah menghubungi pihak Setan Merah untuk menanyakan ketersediaan sang bek kanan di bursa.
-Atletico Madrid pun berada di atas angin dalam perburuan Wan-Bissaka mengingat mereka mampu memboyongnya secara permanen, dibandingkan AS Roma yang hanya ingin meminjamnya.
Aaron Wan-Bissaka sendiri diboyong Manchester United dari sesama klub Liga Inggris, Crystal Palace, pada bursa transfer musim panas 2019.
Pada dua musim perdananya di Old Trafford, sang bek kanan selalu menjadi pilihan utama dengan tampil 46 dan 54 kali. Namun, musim ini kinerjanya menurun sehingga ia tergusur dan baru tampil 26 kali.
Di sisi lain, Manchester United sendiri disebut berniat mendatangkan bek kanan baru musim depan dengan sejumlah nama menjadi incaran, termasuk anak buah ten Hag di Ajax, Noussair Mazraoui, meski belakangan bek Maroko itu diklaim tinggal selangkah lagi diresmikan Bayern Munchen.