INDOSPORT.COM – Melihat tiga pemain Inter Milan dengan minim kesempatan tampil dan sering jadi pemanas bangku cadangan yang layak dilepas pada bursa transfer musim panas mendatang.
Jelang pekan-pekan terakhir Liga Italia, sang juara bertahan musim lalu yakni Inter Milan masih kokoh di tiga besar klasemen sementara dan berpotensi pertahankan scudetto tahun ini.
Hingga pekan ke-34, Inter Milan bertengger di peringkat kedua dengan perolehan 72 poin. Skuat La Beneamata hanya terpaut dua angka dari AC Milan sebagai pemuncak.
Namun Inter Milan masih berpeluang menggeser AC Milan lantaran punya satu pertandingan tunda yang belum dimainkan.
-Andai sukses mengalahkan Bologna di laga tunda pekan ke-20 nanti, maka Inter Milan akan mengkudeta AC Milan di urutan teratas Liga Italia dengan keunggulan satu poin.
Berkaca dari capaian musim ini, apa yang diraih Inter Milan sejatinya cukup mengejutkan lantaran sebelum kompetisi dimulai skuat arahan Simone Inzaghi ini ditinggal sejumlah bintang.
-Selain Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi yang jadi tumpuan meraih scudetto musim lalu, Inter Milan juga ditinggal hengkang sang pelatih, Antonio Conte.
Gemilangnya penampilan Inter Milan tak lepas dari performa impresif sejumlah bintang yang terus dipercaya sebagai starter di tiap pertandingan.
Nama-nama seperti Edin Dzeko, Nicolo Barella, Milan Skriniar hingga Lautaro Martínez jadi pemain yang sangat jarang absen di daftar starting line up Inter Milan.
Namun selain para bintang diatas, ada juga beberapa pemain yang malah jarang dapat kesempatan tampil dan justru jadi beban klub untuk membayar gaji mereka.
Berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas, tiga pemain dengan minim menit bermain dan layak dilepas Inter Milan pada bursa transfer musim panas mendatang:
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom