Bola Internasional

Bagus Kahfi Main 14 Menit, Jong Utrecht Berhasil Terhindar dari Kekalahan

Senin, 25 April 2022 13:45 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© topskor/PSSI
Pemain Timnas Indonesia dan Jong Utrecht, Amiruddin Bagus Kahfi. Copyright: © topskor/PSSI
Pemain Timnas Indonesia dan Jong Utrecht, Amiruddin Bagus Kahfi.

INDOSPORT.COM - Pesepak bola Indonesia di Liga Belanda, Amiruddin Bagus Kahfi, tampil selama 14 menit, dan ia berhasil membuat Jong Utrecht lolos dari kekalahan.

Bagus Kahfi akhirnya mengantongi jam terbang lagi saat Jong Utrecht bertandang ke markas ADO Den Haag, Minggu (24/4/22).

Laga ini merupakan lanjutan pekan ke-36 Eerste Divisie, kompetisi sepak bola usia muda bagi klub kasta tertinggi Belanda.

Sejatinya, Bagus Kahfi bukanlah pemain starter. Ia duduk di bangku cadangan, dan melihat timnya kebobolan terlebih dahulu.

Tuan rumah ADO Den Haag unggul lebih dulu atas Jong Utrecht lewat gol di menit ke-13, yang dibukukan Dhoraso Moreo Klas.

Skor ini tidak berubah di sepanjang babak pertama, bahkan sampai babak kedua pun hampir usai, skor masih 1-0 untuk tim lawan.

Melihat timnya tertinggal, pelatih Jong Utrecht, Darije Kalezic, memasukkan daun muda, yaitu Bagus Kahfi ke lapangan hijau, menggantikan sosok Kjeld van den Hoek.

Bagus Kahfi masuk di menit ke-86. Aksinya di lapangan sedikit banyak membantu tim Jong Utrecht dan membuka ruang tembak.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Berkat aksi ciamik Bagus Kahfi di lapangan, Jong Utrecht akhirnya sukses menuntaskan sebuah serangan menjadi gol di menit 90+2.

Gol itu sukses dilesakkan oleh Mohammed Akharaz. Skor 1-1 untuk kedua tim, sebelum wasit meniup peluit panjang di akhir laga.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom