Meski Sudah Berumur, Pelatih Liga Thailand Puji Kualitas dan Naluri Gol Boaz Solossa
“Boaz saya pikir masih tampil bagus dan mungkin bisa bantu tim Persipura atau tim lain musim depan, karena dia punya pengalaman dan naluri gol yang luar biasa,” ucap Wanderley kepada INDOSPORT.
Tak hanya berikan pujian buat Boaz Solossa, pelatih yang kini mengarsiteki Lamphun Warriors di Thai 2 League atau kasta kedua Liga Thailand tersebut juga menyanjung potensi alami para pemain Papua.
Menurutnya, para pemain Papua punya potensi luar biasa dalam sepak bola dan mereka bisa sukses andai berani berkarier di luar negeri.
“Saya pikir anak-anak Papua semuanya punya kualitas untuk sukses di luar negeri. Lihat saja apa yang dilakukan Yanto Basna lakukan, dia cukup berhasil saat tampil disini (Thailand),” tambahnya.
Bahkan, saking takjubnya dengan bakat para pemain Papua, pelatih yang sempat menukangi Perseru Serui itu berhasrat membawa sejumlah pemain lokal Persipura untuk mentas di Thailand.
“Kalau ada kesempatan untuk membawa pemain dari Papua, pasti saya coba. Karena mereka punya kualitas untuk bisa bersinar di sini,” ujarnya.
Akan tetapi, mimpi besar Wanderley membawa pemain Papua ke kasta teratas Liga Thailand belum 100 persen bisa terwujud.
Lantaran dirinya masih harus menunggu peraturan resmi dari pihak penyelenggara kompetisi, serta kelanjutan kariernya bersama Lamphun Warriors.
“Cuma perlu tahu lihat dulu situasi setelah kompetisi selesai,” tutup Wanderley Junior.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom