Pantaskah Wonderkid Parma, Adrian Bernabe Gantikan Posisi Brahim Diaz di AC Milan?

Rumor AC Milan tertarik meminang Adrian Bernabe lahir seiring kehadiran Geoffrey Moncada selaku Kepala Pencari Bakat Rossoneri hadir di laga Parma vs Brescia.
Kabar ini datang dengan rumor yang mengatakan bahwa masa depan Brahim Diaz tengah abu-abu, menyusul performanya yang menurun.
Akibatnya, ada opini lahir bahwa Bernabe akan menggantikan posisi Brahim Diaz yang akan dipulangkan ke Real Madrid.
Terlebih, Bernabe punya keunggulan dalam fleksibilitas permainan, yang bisa beroperasi di lini tengah dan juga lini depan.
-Selain hal tersebut, Bernabe punya keunggulan lain yang dirasa AC Milan lebih menguntungkan ketimbang mempermanenkan Brahim Diaz. Keunggulan tersebut adalah catatan sang pemain.
Bernabe punya keunggulan dalam hal mencetak gol, hal yang dibutuhkan AC Milan sejauh ini dari Second Line atau lini keduanya.
-Dilansir dari FBRef, Bernabe punya rasio gol mumpuni, yakni 0,52 gol per 90 menit. Rasio ini unggul dari Brahim Diaz yang hanya punya 0,16 gol per 90 menit.
Kemampuan mencetak gol Bernabe juga terlihat dari kemampuannya melepaskan tembakan per 90 menit, yakni dengan rata-rata 1,87 tembakan.
Persentase akurasi tembakan Bernabe pun cukup bagus, yakni 44,4 persen dengan rata-rata 0,83 tembakan ke gawang per 90 menit.
Catatan tembakan Bernabe ini lagi-lagi unggul atas Brahim Diaz yang hanya punya rata-rata 1,47 tembakan per 90 menit dengan akurasi 21,4 persen saja dan 0,32 tembakan ke gawang per 90 menit.
Selain itu saat bertahan, Bernabe juga terbilang unggul dengan memenangkan 19 tekel dalam 13 laga ketimbang Brahim Diaz yang memenangkan 26 tekel dalam 27 pertandingan.
Hanya saja, keaktifan Bernabe dalam bertahan bisa dikatakan buruk. Apalagi ia telah mengoleksi tujuh kartu kuning dalam 13 laga, dibandingkan Brahim Diaz dengan empat kartu kuning dalam 27 laga.
Terlepas dari catatan tersebut, Bernabe punya potensi menjadi salah satu pemain apik dalam hal menyerang. Terlebih usianya baru akan menginjak 21 tahun.
Hanya saja, kelemahannya terdapat pada kondisi fisiknya yang terbilang rentan cedera, sama dengan Brahim Diaz.
Sehingga, tak ada salahnya AC Milan berjudi dengan mendatangkan Adrian Bernabe dan mengembangkan potensinya.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom