INDOSPORT.COM - Beraroma reuni, entrenador Real Madrid Carlo Ancelotti ingin Richarlison merapat ke Santiago Bernabeu dalam bursa transfer musim panas nanti.
Los Blancos julukan Real Madrid memang berencana melakukan perombakan besar-besaran dalam waktu dekat.
Salah satu sektor yang ingin dibenahi Real Madrid adalah lini depan. Pasalnya, Los Blancos tak bisa terus bergantung pada Karim Benzema yang sudah memasuki usia senja.
Terlebih hingga saat ini Real Madrid masih ketergantungan pada bomber asal Prancis tersebut. Terbukti saat ditinggal Benzema penampilan Los Blancos ikut terkena imbasnya.
-Laga kontra Barcelona adalah contohnya. Tanpa Benzema, Los Blancos remuk dengan skor telak 4 gol tanpa balas.
Itulah sebabnya Real Madrid berencana menggaet striker anyar dalam jendela transfer musim panas nanti. Salah satu nama yang santer dirumorkan merapat ke Kota Madrid adalah Kylian Mbappe.
-Selain itu, mesin gol milik Borussia Dortmund yaitu Erling Haaland juga diisukan jadi bidikan utama Real Madrid.
Entah Mbappe atau Haaland yang datang, Carlo Ancelotti rupanya masih berambisi menggaet nama lain. Pasalnya, Don Carlo merasa satu striker berkualitas tidak cukup untuk mengarungi kompetisi musim depan.
Ia pun melirik Richarlison, sosok striker yang pernah bekerja sama dengannya saat keduanya masih membela panji Everton.
"Carlo Ancelotti berharap melepas Luka Jovic dan Mariano Díaz musim panas ini, jadi selain penandatanganan teratas untuk penyerang, baik itu Mbappe atau Haaland, dia ingin memiliki penyerang pengganti level bagus," tulis media Spanyol Fichajes.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom