Dihantui Rekor Buruk Dua Eks Pelatih Ajax, Manchester United Ketar-ketir Rekrut Erik ten Hag
Bosz hanya melatih Borussia Dortmund dalam enam bulan karena hasil buruk yang diterima dalam kurun waktu tersebut.
Bahkan, Bosz hanya meraih 33,33 persen rasio kemenangan dalam periode melatih Borussia Dortmund, sebelum dipecat.
Hanya sebentar menganggur, Bosz kemudian melatih Bayer Leverkusen dalam waktu cukup lama, yaitu pada 2018-2021 sebelum kini melatih Olympique Lyonnais.
Selepas melatih Borussia Dortmund, Bosz perlu cukup lama memperbaiki reputasi kepelatihannya bersama Leverkusen dan Olympique Lyonnais.
-Sebelum Bosz, ada nama lain yang lebih ternama, yaitu mantan bek tengah timnas Belanda, Frank de Boer.
Mantan pemain Barcelona ini sangat sukses saat menangani Ajax Amsterdam dengan 60 persen kemenangan dari 263 pertandingan.
-De Boer mampu membawa Ajax Amsterdam meraih empat gelar Liga Belanda dan satu Johan Cruyff Shield dalam periode kepelatihannya.
Usai hengkang dari Ajax, De Boer mencoba peruntungannya dengan masuk ke Liga yang levelnya jauh lebih tinggi.
Raksasa Italia, Inter Milan, menjadi klub pertama De Boer dan hanya lima pertandingan dilalui sebelum dipecat.
Tak lama, Frank De Boer kemudian hengkang ke Liga Inggris dan mencoba peruntungan menangani tim papan tengah, Crystal Palace.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom