INDOSPORT.COM - Arsenal dan Liverpool dilaporkan termasuk di antara sejumlah klub yang tertarik untuk mengontrak wonderkid asal Brasil, Rodrygo Goes dari Real Madrid di musim depan.
Menurut sebuah laporan oleh media Spanyol Fichajes, Rodrygo Goes bisa meninggalkan Real Madrid di jendela transfer musim panas di tengah pengejaran Los Blancos atas Erling Haaland dan Kylian Mbappe.
Pemain depan Brasil telah muncul sebagai target untuk beberapa klub Liga Premier, termasuk Arsenal dan Liverpool.
Bakat Rodrygo Goes sudah tercium oleh sejumlah klub top Eropa, sejak dirinya masih sangat belia dan bermain untuk klub Santos, di mana ia mendapat reputasi sebagai salah satu prospek muda paling cemerlang di Amerika Latin saat itu.
-Real Madrid diketahui sebagai klub yang telah lama memantau situasi Rodrygo di Brasil. Namun, Los Blancos baru dapat mengamankan jasanya pada Juli 2019.
Berasama Madrid gelandang serang berusia 21 tahun itu telah membuat kemajuan bertahap dalam karir sepak bolanya dan sempat menjadi andalan di lini serang Los Blancos.
-Akan tetapi musim 2021/22 menjadi musim yang sulit bagi Rodrygo, yang mana ia hanya mencatatkan dua gol dan tujuh assist dalam 36 penampilan di semua kompetisi.
Terlepas dari penurunan performanya Rodrygo di Real Madrid musim ini, pemain depan Brasil itu tetap menjadi terget oleh beberapa klub elite Eropa, terutama dari Liga Premier, dengan Arsenal dan Liverpool tertarik untuk mengontraknya.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom