Bedah Kualitas Taiwo Awoniyi, Striker Ganas Eks Liverpool yang Diincar Newcastle United
Taiwo Awoniyi merupakan pesepak bola berkebangsaan Nigeria yang lahir pada 12 Agustus 1997 silam di Ilorin.
Dalam perjalanannya sebagai pemain, Awoniyi mulai menarik perhatian pada 2010 silam, yakni kala dirinya terpilih sebagai pemain terbaik di sebuah kompetisi sepak bola di London.
Karena terpilih menjadi pemain terbaik, Awoniyi lantas menarik atensi pesepak bola Nigeria, Seyi Olofinjana yang memasukkannya ke Imperial Soccer Academy.
Selama lima tahun menimba ilmu di Imperial Soccer Academy, Awoniyi mampu menarik minat Liverpool yang kemudian memboyongnya pada 2015 dengan mahar 400 ribu poundsterling atau setara Rp7,5 miliar saat ini.
-Usai bergabung, Liverpool lantas meminjamkannya ke Jerman tepat di usianya yang ke-18 tahun, di mana ia bergabung FSV Frankfurt.
Bersama klub Jerman itu, Awoniyi mendapat menit bermain yang cukup di mana dirinya mampu melesakkan satu gol dalam 13 laga.
-Di akhir musim 2015/16, Liverpool tak kunjung memasukkan Awoniyi ke skuat utama, dimana ia kemudian dipinjamkan untuk lima tahun ke depan.
Awoniyi dipinjamkan ke NEC Nijmegen (Belanda), Royal Excel Mouscron dan Gent (Belgia), Mainz 05 dan Union Berlin (Jerman).
Di Union Berlin, Awoniyi seakan mendapat tuahnya sebagai pemain, di mana ia tampil cukup apik dalam masa peminjamannya dengan mencetak lima gol dalam 21 laga.
Hal tersebut membuat Union Berlin lantas mempermanenkannya di musim panas 2021 dengan mahar 6,5 juta poundsterling (Rp122 miliar) ke Liverpool.
Liverpool pun turut memasukkan 10 persen hasil penjualan dalam klausul pelepasannya ke Union Berlin.
Tak disangka, transfer permanen Awoniyi ini memberikan keuntungan bagi Union Berlin, terutama soal performa di lapangan.
Di musim ini saja, Awoniyi telah mencetak 16 gol dari 35 penampilan di seluruh ajang yang membuatnya berstatus top skor sementara Union Berlin.
Karena torehannya itu, Awoniyi pun menjadi salah satu properti terpanas di bursa transfer musim panas 2022 nanti, di mana Newcastle United menjadi peminatnya.
Lantas selain jumlah gol, apa yang membuat Newcastle meminati Awoniyi?
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom