Bursa Transfer

Pantang Menyerah, Arsenal Kembali Goda Pahlawan Scudetto Inter Milan

Selasa, 29 Maret 2022 16:55 WIB
Penulis: Aji Prakoso | Editor: Yosef Bayu Anangga
© REUTERS/Daniele Mascolo
Menurut sebuah laporan oleh media Italia, Calciomercato, Arsenal masih memiliki hasrat untuk mendatangkan striker Inter Milan Lautaro Martinez di pasar transfer musim panas ini. Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Menurut sebuah laporan oleh media Italia, Calciomercato, Arsenal masih memiliki hasrat untuk mendatangkan striker Inter Milan Lautaro Martinez di pasar transfer musim panas ini.

INDOSPORT.COM - Menurut sebuah laporan oleh media Italia, Calciomercato, Arsenal masih memiliki hasrat untuk mendatangkan striker Inter Milan Lautaro Martinez di bursa transfer musim panas ini.

The Gunners kabarnya telah menjalin kontak dengan agen pemain Timnas Argentina itu, di tengah ketertarikan Inter Milan terhadap winger Juventus, Paulo Dybala.

Lautaro Martinez telah menikmati peningkatan karier yang pesat sejak bergabung dengan Inter Milan dari Racing Club pada musim panas 2018 dengan harga 25 juta Euro.

Talenta El Toro semakin matang di tiap musim yang dilaluinya di Guiseppe Meazza. Ia telah membuktikan diri sebagai penyerang andalan Nerazzurri, dengan mengumpulkan 65 gol dan 22 assist dalam 171 penampilan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Pemain berusia 24 tahun itu juga berperan penting saat Inter Milan mematahkan monopoli Juventus di Serie A dengan memenangi Scudetto musim lalu.

Dengan kepergian Romelu Lukaku ke Chelsea musim panas lalu, peran Martinez di Inter Milan pun semakin vital sebagai goal-getter, sekaligus penyokong andal bagi duetnya sekarang, Edin Dzeko.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Musim ini Martinez berhasil mencetak 16 gol dan menyumbang dua assist di semua kompetisi.

Melihat performa on-fire El Toro dan potensi hengkang yang terbuka lebar di musim panas, tak heran jika beberapa klub terkemuka Eropa menaruh perhatian padanya, termasuk Arsenal.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom