Transfer Kejutan! Bukan Cavani, Barcelona Dekati Striker Cadangan Man United Ini

Maka dari itu Barcelona pun tergoda untuk membujuk Marcus Rashford meninggalkan Old Trafford demi Camp Nou. Bisa dibilang ini adalah saat yang tepat bagi si pemain untuk pindah karena kontraknya bersama Manchester United akan habis pada Juni 2023.
Barcelona menurut laporan Mundo Deportivo sudah lama meminati Rashford yakni sejak 2018 silam. Kala itu Los Cules ingin mencari pengganti untuk Luis Suarez meski pada akhirnya kesepakatan tidak bisa dicapai.
Rashford sendiri adalah pemain berkualitas yang wajar dikejar oleh tim sekelas Barcelona. Kendati belakangan mengalami penurunan performa tetapi ia adalah penyerang sayap yang diberkai dengan kecepatan dan insting gol jempolan.
Statistik membuktikan jika tidak ada pemain Manchester United lain yang lebih subur ketimbang Rashford sejak debutnya pada 2016 lalu. Total dari 295 pertandingan di segala ajang ia mampu menggelontorkan 93 gol plus 58 assist.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom