Liga Indonesia

Hasil Pertandingan Liga 1: Barito Putera vs Persija, Sama Kuat di Laga Penuh Kontroversi

Rabu, 23 Februari 2022 20:20 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Indra Citra Sena
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Laporan hasil pertandingan pekan ke-27 Liga 1 2021/2022 antara Barito Putera vs Persija Jakarta yang digelar pada Rabu (23/02/22) dengan skor akhir 1-1. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Laporan hasil pertandingan pekan ke-27 Liga 1 2021/2022 antara Barito Putera vs Persija Jakarta yang digelar pada Rabu (23/02/22) dengan skor akhir 1-1.

INDOSPORT.COM - Berikut hasil pertandingan pekan ke-27 Liga 1 2021-2022 antara Barito Putera vs Persija Jakarta yang digelar pada Rabu (23/2/22). Diwarnai dengan keputusan-keputusan wasit yang dianggap kurang tepat, kedua tim dipaksa puas dengan skor akhir 1-1.

Bagi Barito, tambahan satu poin tidak membuat usaha mereka untuk menjauhi zona degradasi masih berlangsung. Laskar Antasari kini masih terpaut empat poin dari Persipura Jayapura di tangga ke-16 dan Mutiara Hitam bermain dua kali lebih sedikit.

Sementara itu Persija juga tidak beranjak dari papan tengah. Duduk di peringkat enam klasemen sementara Liga 1, Macan Kemayoran masih bisa disalip oleh rival-rival lainnya.

Memasuki setengah jam berjalan, kedua tim sama-sama mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol. Hanya saja baik Barito maupun Persija gagal memaksimalkan kans masing-masing.

Peluang Persija lahir dari kaki Syahrian Abimanyu yang berdiri cukup bebas di tepi kotak penalti saat menerima sodoran bola dari Makan Konate.

Terlalu memaksakan diri untuk menembak dengan kaki kiri, gelandang timnas Indonesia tersebut justru melihat si kulit bundar sedikit melayang di atas mistar.

Sementara itu, Bruno Matos gantian mengancam gawang Persija yang dikawal Andritany Ardhiyasa tak sampai semenit kemudian.

Bermula dari sukses Barito Putera memenangi bola di depan jantung pertahanan Persija berkat jasa Bagas Kaffa dan Raphael Maitimo, Bruno kemudian melepas sepakan keras namun masih bisa dihalau oleh kiper.

Setelah itu Barito Putera masih dominan atas Persija Jakarta namun hingga tiba waktunya rehat skor 0-0 masih bertahan.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom