INDOSPORT.COM - Salah satu jurnalis ternama Italia yakin bahwa Alessio Romagnoli akan memperpanjang kontraknya di AC Milan karena masih punya prospek yang bagus.
Kontrak Alessio Romagnoli akan habis pada akhir musim 2021-2022 dan hingga saat ini belum ada pencerahan mengenai perpanjangan masa bakti bersama AC Milan.
Banyak yang menyangsikan jika Alessio Romagnoli akab bertahan di San Siro karena posisinya juga telah tergusur usai Fikayo Tomori bergabung dengan skuat Stefano Pioli.
Perbedaan nilai kontrak disebut-sebut membuat negosiasi berjalan lambat. Di tengah buramnya nasib Romagnoli, sang agen Mino Raiola kepergok menawarkan kliennya ke Juventus.
-Selain itu, Lazio juga ikut masuk dalam persaingan. Bahkan, I Biancocelesti diisukan sudah menyetujui kesepakatan personal dengan Romagnoli.
Sadar sang kapten dipepet klub lain, AC Milan kabarnya kembali menawarkan perpanjangan kontrak pada Alessio Romagnoli.
-Sayang, proposal tersebut masih jauh dari harapan Romagnoli. Bek berusia 27 tahun tersebut berada di ambang pintu keluar San Siro.
Namun berbeda dengan pandangan orang lain, seorang jurnalis ternama Italia, Riccardo Cucchi menyatakan optimismenya terhadapa Romagnoli yang akan tetap berseragam Merah-Hitam.
Jurnalis Rai Sport itu yakin Romagnoli masih punya potensi untuk berkembang menjadi salah satu bek terbaik dunia bersama AC Milan.
"Menurut pendapat saya Romagnoli tetap menjadi salah satu bek andalan dan penting, pertanyaan utamanya adalah apakah AC Milan masih ingin berinvestasi padanya lagi atau tidak," kata Cucchi dikutip dari Milan News.
"Saya tahu ini kondisi yang sangat rumit dan walaupun saya sering pesimis tapi saya lebih optimis jika Romagnoli akan menandatangani kontrak baru bersama AC Milan." Pungkas Cucchi.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom