Bola Internasional

Piala AFF U-23: Bekuk Malaysia, Satu Kaki Laos Sudah di Semifinal

Jumat, 18 Februari 2022 23:49 WIB
Editor: Juni Adi
© PSSI
Pertandingan Grup B PIala AFF 2020 antara Malaysia vs Timnas Indonesia, Minggu (19/12/21). Copyright: © PSSI
Pertandingan Grup B PIala AFF 2020 antara Malaysia vs Timnas Indonesia, Minggu (19/12/21).

INDOSPORT.COM - Laos berhasil mengalahkan Malaysia di Grup B Piala AFF U-23 2022, dengan skor tipis 2-1. Kemenangan ini membuat mereka berpotensi ke semifinal.

Hasil mengejutkan datang dari gelaran pesta sepak bola antar negara di kawasan Asia Tenggara kelompok umur, Piala AFF U-23 2022 antara Laos vs Malaysia, di Stadion Prince, Jumat (18/02/22) malam WIB.

Dalam pertandingan itu, Timnas Malaysia U-23 harus kalah dengan skor tipis 2-1. Harimau Malaya unggul lebih dahulu melalui gol Selvan Anbualagan menit ke-45+2.

Di babak kedua, Laos mampu menyamakan kedudukan menit ke-56, lewat gol Bounphachan Bounkong. Kemudian mereka berbalik unggul, setelah Phetdavanh Somsanid menggandakan keunggulan Laos menjadi 2-1 di menit ke-79.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Skor 2-1 bertahan hingga laga usai. Berkat kemenangan ini, satu kaki Laos sudah berada di semifinal Piala AFF U-23 2022. Sebab, mereka hanya membutuhkan skor imbang di leg kedua grup B.

Sekadar informasi, di Grup B Piala AFF U-23 2022 ini hanya dihuni oleh dua negara saja dari total empat negara yaitu Malaysia dan Laos, dua lainnya memilih mundur yakni Timnas Indonesia dan Myanmar.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Hal tersebut membuat AFF mengubah format babak penyisihan grup B menjadi dua pertandingan dengan leg pertama hari ini, dimana Laos menang tipis.

Sementara untuk leg ke-2, Malaysia dituntut untuk bermain apik. Sebab jika mereka kembali gagal menang, maka otomatis Harimau Malaya akan tersingkir dari Piala AFF U-23 2022.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom