INDOSPORT.COM - Legenda Manchester United, Paul Scholes, memberi kritikan pedas kepada Ralf Rangnick yang gagal membawa timnya menang di laga pekan ke-25 Liga Inggris.
Sabtu (12/2/22), Manchester United hanya bisa bermain imbang 1-1 dalam laga kontra Southampton. Hasil tersebut menuai banyak kritikan pedas. Bahkan Paul Scholes menuding jika Setan Merah salah tunjuk pelatih.
Menurut Scholes, Ralf Rangnick lebih cocok menjadi direktur olahraga daripada menjadi pelatih. Pasalnya, Rangnick belum bisa membawa Manchester United meraih kemenangan secara konsisten.
Hasil imbang terus berulang dalam perjalanan Setan Merah musim ini.
-"Ini adalah tujuh hari yang buruk, ini benar-benar enam atau tujuh bulan yang buruk. Saya pikir musim ini tidak cukup baik. Pemecatan Ole seolah tidak direncanakan dengan baik," ujar Paul Scholes dilansir dari Manchester Evening News.
"Padahal semua harus direncanakan dengan baik agar dapat menghidupkan kembali klub sepak bola yang sedang terseok-seok," sambungnya lagi.
-Meski demikian, Paul Scholes menegaskan bahwa bukan berarti dirinya membenci Ralf Rangnick. Scholes hanya merasa jika Rangnick kurang pengalaman dalam hal melatih klub besar.
"Jangan salah paham, saya suka pria itu, dia tampil baik, tapi dia tampak seperti dia kurang pengalaman dalam lima atau enam tahun terakhir. Performa mereka hari ini sangat berbeda saat melawan Southampton," kata legenda Manchester United tersebut.