INDOSPORT.COM – Raksasa Liga Spanyol, Barcelona, resmi memulangkan Yusuf Demir atau yang juga dijuluki sebagai ‘Messi dari Austria’ di bursa transfer musim dingin ini.
Laporan dari Sport menyebutkan jika Barcelona telah memutuskan untuk memulangkan Demir ke Austria meski sang wonderkid sempat mencuri perhatian lewat penampilan apiknya.
Alasan utama di balik dipulangkannya Demir ke Austria adalah karena Barcelona tak memiliki dana yang cukup untuk menebus ‘Messi dari Austria’ itu.
Barcelona diwajibkan harus menebus Demir dari Rapid Vienna dengan mahar senilai 10 juta euro sesuai dengan klausul yang terdapat di peminjamannya.
-Mahar tersebut tak bisa dibayar oleh Barcelona dan meskipun Demir tampil apik serta sempat mencuri perhatian, dengan berat hati Blaugrana harus memulangkan ‘Messi dari Austria’ itu.
Dipulangkan oleh Barcelona di bursa transfer paruh musim ini, Yusuf Demir kabarnya telah berada di Austria dan sudah mengikuti sesi latihan dengan Rapid Vienna.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom