Bursa Transfer

Minati Bek Kasta Kedua Liga Italia, Juventus Terancam Ditikung Rival

Jumat, 7 Januari 2022 12:25 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:
Kans Besar Juventus

Gatti banyak bermain di Serie D Italia (kasta keempat Liga Italia) sebelum penampilannya membuat Pro Patria, kontestan Serie C Italia (kasta ketiga Liga Italia) tertarik merekrutnya.

Tampil dalam 35 penampilan bersama Pro Patria di Serie C Italia 2020/21, Gatti menarik minat Frosinone yang lantas merekrutnya di bursa transfer musim panas kemarin.

Kans besar Juventus berasal dari hubungan yang terjalin antara mereka dengan Fabio Grosso, pelatih Frosinone, saat ini.

Grosso merupakan eks penggawa Juventus pada 2009-2012. Juventus merupakan klub terakhir yang dibela oleh Grosso sebelum ia memutuskan untuk gantung sepatu pada musim panas tahun 2012 silam.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom