INDOSPORT.COM – Berikut top skor sementara Liga Inggris 2021 pada Selasa (28/12/21), di mana Mohamed Salah dan Diogo Jota masih berkuasa, serta Cristiano Ronaldo belum berkutik.
Hingga saat ini, duo pemain Liverpool yakni Mohamed Salah dan Diogo Jota masih berkuasa di puncak top skor Liga Inggris 2021. Pemain asal Mesir, Mohamed Salah berhasil menjadi yang pertama dengan koleksi 15 gol.
Sementara itu penyerang Liverpool, Diogo Jota, berada di urutan kedua di bawah Mohamed Salah dengan total koleksi 10 gol, merebut posisi pemain Leicester, Jamie Vardy, di posisi kedua.
Sementara itu, Son Heung-min juga berkontribusi dengan mencetak satu gol ke gawang Crystal Palace saat timnya menang 3-0 pada Minggu (26/12/21).
-Penyerang asal Korea Selatan itu kini mengoleksi 8 gol atas namanya. Jumlah golnya itu menyamai pencapaian pemain Leeds United, Rapihna serta Emile Smith Rowe.
Menguntit di bawahnya ada megabintang Manchester United, yakni Cristiano Ronaldo, yang baru mengoleksi tujuh gol di Liga Inggris 2021-2022.
-Kapten timnas Portugal tersebut punya kesempatan untuk menambah koleksi golnya saat Manchester United bertandang ke Newcastle United pada Selasa (28/12/21) dini hari WIB.
Sayangnya, Cristiano Ronaldo tak bisa menambah koleksi golnya karena skor akhir berkesudahan imbang 1-1. Allan Saint-Maximin mencetak gol untuk Newcastle di menit ke-7, sebelum akhirnya dibalas Edison Cavani pada menit ke-71.
Berkaca dari hasil tersebut, meski Mohamed Salah masih berkuasa sebagai top skor Liga Inggris, tidak menutup kemungkinan jika posisinya itu masih bisa tergeser oleh siapa pun.
Terlebih kompetisi Liga Inggris masih terus berlangsung untuk menentukan hasil akhir tentang siapakah pemain Liga Inggris 2021 yang layak menjadi top skor.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom