Bola Internasional

Piala AFF 2020: Cukur Laos, Timnas Indonesia Tak Takut Hadapi Vietnam

Senin, 13 Desember 2021 02:17 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Joko Sedayu
© PSSI
Usai kemenangan telak timnas Indonesia atas Laos di matchday ketiga Piala AFF 2020, Shin Tae-yong menyatakan jika mereka tak takut dengan Vietnam. Copyright: © PSSI
Usai kemenangan telak timnas Indonesia atas Laos di matchday ketiga Piala AFF 2020, Shin Tae-yong menyatakan jika mereka tak takut dengan Vietnam.

INDOSPORT.COM – Usai kemenangan telak timnas Indonesia atas Laos di matchday ketiga Piala AFF 2020, Shin Tae-yong menyatakan jika mereka tak takut dengan Vietnam.

Shin Tae-yong menegaskan jika timnas Indonesia tak gentar dengan reputasi yang Vietnam miliki jelang pertemuan kedua tim di Piala AFF 2020.

Pernyataan tersebut dikeluarkan oleh Shin Tae-yong usai Indonesia membantai Laos pada matchday ketiga Piala AFF 2020, Minggu (12/12/21).

“Vietnam adalah tim terkuat di Piala AFF 2020. Kami (timnas Indonesia) tak takut menghadapi perlawanan mereka,” tutur Shin Tae-yong pada konferensi pers usai laga Laos vs Indonesia.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Jika kami bermain dengan baik dan percaya diri, saya yakin para pemain akan mendapatkan hasil terbaik (di laga kontra Vietnam) nanti,” lanjut Shin Tae-yong.

Indonesia diketahui baru saja memetik kemenangan besar dengan skor 1-5 kala menghadapi Laos di matchday ketiga Piala AFF 2020. Kemenangan yang menjaga harapan Garuda untuk tampil di babak semi final pergelaran sepak bola terakbar se-Asia Tenggara ini.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom