Piala AFF: Timnas Indonesia Diremehkan, Shin Tae-yong Siap Balas dengan Prestasi

Namun dia menilai bahwa sepak bola Indonesia saat ini sudah banyak berubah. Dia pun memiliki keyakinan akan Peningkatan Timnas Indonesia.
"Tetapi kalau lihat hasilnya pasti akan bisa merasakan sepak bola Indonesia banyak berubah dan ada perkembangannya. Saya sangat yakin untuk itu," tambah pelatih 52 tahun tersebut.
"Mentalnya (pemain) semakin jadi baik. Kalau pengalaman pun semakin banyak juga untuk pemain kita, dan saya sendiri pun tidak ada grogi sama sekali setelah datang ke Piala AFF," terangnya.
Dengan perubahan ini, Shin Tae-yong pun percaya diri bahwa Evan Dimas dan kolega akan meraih prestasi di ajang Piala AFF 2020.
"Saya juga percaya pemain-pemain Indonesia pasti bisa melakukan permainan yang baik, dan ada perkembangan juga untuk mental-mental pemain. Jadi untuk itu saya sangat bahagia, dan melalui turnamen ini saya yakin kita bisa dapat prestasi yang baik," pungkasnya.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom