INDOSPORT.COM – Barcelona resmi memecat Ronald Koeman usai kekalahan dari Rayo Vallecano di Liga Spanyol. Berikut 3 pemain yang bakal menderita akibat kepergian si pria Belanda.
Menjalani lanjutan Liga Spanyol, Kamis (28/10/21) dini hari WIB, hasil mengecewakan dialami Barcelona saat bertandang ke markas Rayo Vallecano. Menghadapi tim promosi itu, Barcelona menelan kekalahan 0-1, lewat gol tunggal Radamel Falcao.
Vallecano sejatinya memang tampil apik di Liga Spanyol musim ini. Kemenangan atas Blaugrana bahkan membawa Los Vallecanos naik ke posisi 5 klasemen sementara dengan 19 poin dari 11 laga. Sementara itu, Barcelona masih tertahan di posisi 9.
Bagi Barcelona, kekalahan dini hari tadi juga menimbulkan catatan buruk. Pasalnya, ini menjadi kali pertama mereka dikalahkan Rayo Vallecano dalam 15 pertemuan terakhir setelah selalu menang di 14 laga sebelumnya.
-Kekalahan ini pun akhirnya memakan korban. Manajemen klub memutuskan memecat pelatih Ronald Koeman hanya beberapa jam setelah laga berakhir.
“FC Barcelona telah melepaskan Ronald Koeman dari tugasnya sebagai pelatih tim utama. Presiden klub Joan Laporta telah memberitahu yang bersangkutan terkait keputusan ini setelah kekalahan dari Rayo Vallecano,” ungkap jurnalis Fabrizio Romano.
“Ronald Koeman akan mengucapkan perpisahan dengan skuat pada hari Kamis waktu setempat di Ciutat Esportiva.”
Bersama Koeman, Barcelona memang menunjukkan performa buruk. Selain tercecer di peringkat 9 Liga Spanyol, Blaugrana juga masih tertahan di peringkat 3 Grup E Liga Champions, setelah menelan 2 kekalahan dan hanya sekali menang dari 3 laga pertama.
Di sisi lain, kepergian Koeman diyakini akan menimbulkan kerugian bagi sejumlah pemain Barcelona. Pasalnya, para pemain ini menjadi andalan Koeman dan diyakini akan kehilangan menit bermain seiring kehadiran pelatih baru.
Siapa saja pemain yang dimaksud? Berikut ulasannya:
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom