INDOSPORT.COM – Pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, mengungkapkan kesalahan terbesar Ole Gunnar Solskjaer di laga kontra Everton.
Sir Alex Ferguson mengungkapkan kesalahan terbesar Solskjaer kala Manchester United menghadapi Everton di pekan ke-7 Liga Inggris 2021/22, Sabtu (02/10/21).
Dilansir dari Metro, Ferguson menyatakan jika kesalahan terbesar Solskjaer kala Manchester United menjamu Everton adalah dengan tidak memainkan Cristiano Ronaldo dari menit pertama.
Ronaldo yang kembali merumput untuk Manchester United setelah bergabung di bursa transfer musim panas kemarin ini diketahui turun dari bangku cadangan.
-Menurut Ferguson, Solskjaer memiliki kesalahan terbesar dengan memasukkan Ronaldo di menit ke-57. Bukannya memainkan mega bintang Portugal itu sebagai starter.
Solskjaer sendiri beralasan jika dirinya ingin melakukan ‘penyegaran’ pada skuat Manchester United. Ia ingin merotasi pemainnya mengingat mereka baru saja menjalani laga sengit kontra Villarreal di Liga Champions 2021/22.
-Seperti diketahui, Ronaldo gagal mengeluarkan tajinya. CR7 gagal menjadi super-sub dan Manchester United harus puas berbagi 1 poin dengan Everton.
Hasil imbang 1-1 tersebut membuat Manchester United sementara ini berada di posisi ke-4 klasemen Liga Inggris 2021/22 dengan 14 poin. Terpaut 2 poin dari Chelsea di puncak klasemen.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom