Liga Indonesia

Jelang Seri 2 Liga 1, Pelatih Persib Fokus Perbaiki Hal Penting Ini

Selasa, 5 Oktober 2021 13:00 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Prio Hari Kristanto
© Arif Rahman/Indosport
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, langsung fokus mempersiapkan anak asuhnya untuk menghadapi seri kedua BRI Liga 1 2021-2022. Copyright: © Arif Rahman/Indosport
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, langsung fokus mempersiapkan anak asuhnya untuk menghadapi seri kedua BRI Liga 1 2021-2022.

INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, langsung fokus mempersiapkan anak asuhnya untuk menghadapi seri kedua BRI Liga 1 2021-2022, setelah menutup seri pertama dengan hasil imbang.

Hasil satu poin dari laga terakhir seri pertama BRI Liga 1 2021-2022, didapat setelah skuat Maung Bandung bermain imbang 1-1 dengan PSM Makassar di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Sabtu (02/10/21) malam.

Menurut pelatih asal Belanda ini, ada waktu sekitar dua pekan baginya untuk membenahi kekurangan anak asuhnya, sebelum tampil di seri kedua kompetisi BRI Liga 1 2021-2022.

"Kami memiliki 12 hari dan kami akan berlatih dengan keras untuk membenahi kekurangan ini," kata Robert Alberts saat konferensi pers secara virtual seusai pertandingan, Sabtu (02/10/21) malam.

Robert Alberts menuturkan, pada seri pertama anak asuhnya sudah berusaha menampilkan permainan terbaiknya, meski begitu masih banyak kekurangan yang menjadi catatannya dan harus dibenahi sebelum tampil di seri kedua.

Salah satu yang menjadi sorotan Robert Rene Alberts pada pertandingan seri pertama adalah anak asuhnya yang masih mudah kehilangan bola, sehingga berbalik dimanfaatkan oleh tim lawan.

"Kami sudah memainkan pola yang sama, bermain dengan baik di beberapa area lapangan. Namun kami masih mudah kehilangan bola secara cuma-cuma dan itu berdampak pada penyerangan," ungkapnya.

"Itu adalah hasil dari analisa kami dan kami sudah tahu apa yang harus dilakukan dalam masa persiapan selama 12 hari jelang seri kedua," jelas pelatih berusia 66 tahun ini.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sementara itu, dari enam pertandingan yang sudah dilakoni oleh skuat Maung Bandung di seri pertama kompetisi BRI Liga 1 2021-2022, Persib meraih dua kemenangan yakini atas Barito Putera dan Persita Tangerang.

Sedangkan empat pertandingan lainnya, menghadapi Bali United, Borneo FC, Tira Persikabo dan PSM Makassar, tim Persib Bandung asuhan Robert Rene Alberts harus puas berbagi angka.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom