1.9K
Liga Indonesia
Bersua PSS, One Man Club Arema FC Tepikan Pengalaman Menang Telak
© aremafcofficial Verified

Hamka Hamzah dan Ridwan Tawainella melakukan selebrasi melawan PSS Sleman di Liga 1 2019 pekan ke-20
Unggul Head To Head
Dalam faktanya, Arema FC memang memegang keunggulan dari pengalaman masa lalu. Khususnya perihal rekor pertemuan alias head to head.
Dua kemenangan di atas adalah bagian dari 4 pertemuan terakhir kedua tim dalam 5 tahun terakhir. Arema FC memenangi 3 diantaranya dan hanya kalah 1 kali.
Tak pelak, situasi ini bisa jadi menambah motivasi bertanding Dendi Santoso dkk. Terlebih, mereka juga belum meraup kemenangan lewat sepasang hasil imbang 1-1 kontra PSM Makassar dan Bhayangkara FC.
"Tapi fokus saya saat ini adalah pertandingan Minggu besok, memberi hasil terbaik kepada Aremania," tukas One Man Club Arema FC tersebut.