INDOSPORT.COM - Chelsea tidak hanya pulang dengan satu poin dari lawatan mereka ke markas Liverpool pada pekan ketiga Liga Inggris yang jatuh pada Sabtu (28/08/2021) lalu. The Blues rupanya juga harus mendapat kabar jika N'Golo Kante mendapat cedera.
Kante sudah harus digantikan oleh Mateo Kovacic di masa pergantian babak usai merasakan sakit pada bagian engkel. Midfielder bertinggi 168 cm asal Prancis tersebut rupanya sudah menderita problem yang sama sejak laga kontra Arsenal minggu lalu.
Masih belum diketahui seberapa parah cedera tersebut dan berapa lama Kante harus absen. Yang jelas Thomas Tuchel selaku manajer Chelsea puas dengan hasil imbang di Anfield.
Bermain dengan sepuluh pemain saja di 45 menit kedua usai kartu merah Reece James dan cedera Kante dan masih sanggup memaksakan skor akhir 1-1 dianggap Tuchel bukan raihan buruk. Apalagi lawannya adalah Liverpool yang merupakan salah satu kandidat juara musim 2021/2022.
-"Kante tidak bisa main sejak awal melawan Arsenal karena ada bengkak pada bagian engkel. Bukan cedera serius. Terbukti ia sudah bisa bermain hari ini di Liverpool," ungkap Tuchel pada Sky Sports.
"Saat mencoba merebut bola kaki Kante kembali terkilir dan karena itu harus diganti. Pertandingan barusan sangat berat tapi kami pantas dapat satu poin dan puas dengan penampilan sendiri,"
-"Tidak ada yang lebih sulit daripada bermain di Anfield dengan sepuluh pemain dan tanpa Kante. Chelsea menunjukkan kerja sama tim dan bermain sepenuh hati," tambah pelatih berpaspor Jerman tersebut.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom