Liga Spanyol

Klasemen LaLiga Spanyol Hari Ini: Real Madrid Was-was Ditikung Tetangga

Minggu, 29 Agustus 2021 09:16 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor:
© @realmadrid
Real Madrid sukses mencuri 3 poin di kandang Real Betis pada laga lanjutan pekan ketiga LaLiga Spanyol,  Minggu (29/09/21) dini hari WIB. Copyright: © @realmadrid
Real Madrid sukses mencuri 3 poin di kandang Real Betis pada laga lanjutan pekan ketiga LaLiga Spanyol, Minggu (29/09/21) dini hari WIB.

INDOSPORT.COM – Berikut klasemen LaLiga Spanyol 2021/2022 pekan ketiga hari ini, Minggu (29/08/21), dengan Real Madrid tengah was-was ditikung tetangga.

Total terdapat empat pertandingan yang telah resmi digelar, pada Sabtu (28/08/21) malam kemarin hingga Minggu (29/08/21) dini hari WIB.

Real Madrid sukses meraih tiga poin saat melawat ke kandang Real Betis yang berlangsung di Stadion Benito Villamarin, yang berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan Los Blancos.

Carlo Ancelotti selaku sang pelatih tak banyak merombak susunan line up. Mayoritas pemain masih sama seperti di dua laga LaLiga Spanyol yang telah dilakoni sebelumnya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Meski demikian, nyatanya Real Madrid mampu mengamakan kemenangan, lewat gol tunggal yang dicetak oleh Daniel Carvajal (61’) di pekan ketiga LaLiga Spanyol 2021/22.

Dani Carvajal mampu mencetak gol usai menerima umpan matang dari Benzema. Canvajal sukses melakukan tendangan voli cantik. Skor 0-1 untuk Real Madrid bertahan hingga usai.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Hasil ini pun membuat Real Madrid berada puncak klasemen sementara dengan total raihan tujuh poin. Meski mampu menang dari Real Betis, namun Los Blancos kini tengah was-was bakal ditikung dari posisi puncak klasemen LaLiga Spanyol 2021/22.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom