INDOSPORT.COM - Raksasa Liga Inggris, Chelsea mendominasi penghargaan UEFA tahun ini. Total, The Blues mengirim empat wakilnya termasuk Jorginho yang diganjar pemain terbaik.
Tim Biru London tampak perkasa dalam UEFA Award 2020/21 yang melingkupi Men's Player of The Year. Mereka mendominasi di hampir semua kategori penghargaan.
Di posisi pemain terbaik UEFA, mereka diwakili oleh Jorginho yang berhasil mengungguli pemain Manchester City, Kevin De Bruyne dan rekan setimnya N'Golo Kante.
Jorginho mendulang 175 poin, unggul tipis dengan De Bruyne di tempat kedua dengan raihan 167 poin. Sementara Kante yang berada di posisi ketiga memperoleh 160 poin.
-Jika menilik capaiannya tahun ini rasanya tak salah UEFA mengganjar Jorginho jadi pemain terbaik. Selain sukses di level klub dengan mempersembahkan trofi kuping besar, ia juga menterang di tim nasional.
Bersama skuad Gli Azzuri, Jorginho mampu menyabet titel Euro 2020 setelah di partai puncak mengandaskan perlawanan Inggris via babak adu penalti.
-Selain mengirim Jorginho, Chelsea juga sukses mendominasi dua penghargaan lain di level pemain yakni Kante dan Edouard Mendy yang masing-masing dinobatkan jadi gelandang dan kiper terbaik.
Kante berhasil mengalahkan De Bruyne dan Jorginho yang duduk di peringkat kedua dan ketiga dengan raihan masing-masing 197 poin dan 149 poin.
Sementara Mendy diganjar kiper terbaik tahun ini setelah mengungguli Ederson dari Manchester City dan Thibaut Courtois dari Real Madrid.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom