INDOSPORT.COM – Jelang gelaran Liga 1, Persija Jakarta masih belum berlatih didampingi Angelo Alessio karena sang juru taktik masih terjebak di Italia dan tak bisa ke Indonesia.
Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio masih belum bisa mendampingi Persija Jakarta berlatih. Dirinya tidak bisa masuk ke Indonesia dan masih terjebak di Italia.
Angelo Alessio memang memilih pulang ke negara asalnya Italia ketika pemerintah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat. Dia juga pulang setelah Persija meliburkan pemainnya sejak 5 Juli lalu.
Namun kini Persija Jakarta sudah memulai latihan guna menyongsong BRI Liga 1 yang direncanakan kick off pada 27 Agustus mendatang. Sebagian pemain Macan Kemayoran sudah kembali berlatih bersama di Lapangan POR Sawangan, Depok.
Namun latihan kali ini memang dipimpin oleh asisten pelatih Sudirman. Sebab memang Angelo Alessio belum bisa kembali ke Indonesia. Hal itu disampaikan oleh mantan rekan Antonio Conte tersebut lewat unggahan Instagram stories-nya.
"Saya menunggu beberapa hari untuk memberi tahu Anda. Sayangnya, saya terjebak di Italia karena pemerintah Indonesia telah memperpanjang lockdown (PPKM) hingga 23 Agustus 2021 dan mereka tidak menerima visa saya," ucap Angelo Alessio.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom