Bola Internasional

Euro 2020: Prank Ronaldo Keterlaluan, Kepala Botak Pepe Jadi Mainan

Jumat, 25 Juni 2021 11:03 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Tibor Illyes - Pool/Getty Images
Selebrasi pemain Portugal, Cristiano Ronaldo usai cetak gol penalti ke gawang Prancis di Euro 2020. Copyright: © Tibor Illyes - Pool/Getty Images
Selebrasi pemain Portugal, Cristiano Ronaldo usai cetak gol penalti ke gawang Prancis di Euro 2020.

INDOSPORT.COM - Megabintang Cristiano Ronaldo kembali menyedot perhatian selama ajang Euro 2020, tidak hanya saat pertandingan namun juga tingkahnya di luar laga.

Segala gerak-gerik kekasih Georgina Rodriguez ini memang selalu bisa mencuri perhatian, kali ini aksi jahilnya menjadi perbincangan.

Ronaldo tertangkap kamera kala sedang menjahili rekan setim, Pepe di sela-sela sesi latihan Timnas Portugal.

Melalui sebuah video yang diunggah akun Twitter resmi Portugal, terlihat Ronaldo sedang membawa sebuah botol air minum.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Namun alih-alih meminum air tersebut, striker Juventus tersebut malah tiba-tiba menyelinap ke belakang Pepe yang sedang duduk beristirahat.

Setelah berada di belakang Pepe, Ronaldo pun menuangi air dalam botol tersebut ke atas kepala Pepe yang minim rambut itu.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Prank yang dilakukan Ronaldo, sontak membuat kedua mantan penggawa Real Madrid ini pun tertawa.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Selain aksi jahilnya, baru-baru ini Ronaldo juga menjadi viral berkat tindakannya menggeser botol minuman Coca-Cola saat konferensi pers Euro 2020.

Akibat aksinya tersebut, Coca-Cola dikabarkan merugi hingga 4 miliar US Dolar (Rp57 triliun).

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom