Bola Internasional

Italia Kian Sangar di Euro 2020, Antonio Conte Bongkar Rahasianya

Senin, 21 Juni 2021 19:57 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor: Prio Hari Kristanto
© Ryan Pierse/Getty Images
Mantan pelatih Inter Milan, Antonio Conte, membongkar rahasia mengapa Italia begitu sangar saat bermain di ajang Euro 2020. Copyright: © Ryan Pierse/Getty Images
Mantan pelatih Inter Milan, Antonio Conte, membongkar rahasia mengapa Italia begitu sangar saat bermain di ajang Euro 2020.

INDOSPORT.COM - Mantan pelatih Inter Milan, Antonio Conte, membongkar rahasia mengapa Italia begitu sangar saat bermain di ajang Euro 2020.

Seperti diketahui sebelumnya, Italia saat ini tengah menjadi sorotan usai tampil perkasa dalam fase grup A Euro 2020.

Anak asuh Roberto Mancini dan kawan-kawan berhasil menyapu bersih tiga pertandingan dengan kemenangan telak, tanpa kebobolan sama sekali.

Turki (3-0), Swiss (3-0) dan Wales (1-0) menjadi korban keganasan Lorenzo Insigne dan kawan-kawan di ajang Euro 2020 kali ini. Hal inilah yang membuat mantan pelatih Italia, Antonio Conte, membongkar rahasia tentang kekuatan tim berjuluk Gli Azzurri tersebut.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Dilansir dari Football Italia, Conte mengatakan bahwa keberingasan anak asuh Roberto Mancini tak lepas dari kesinambungan dan keinginan besar mereka untuk memenangkan pertandingan.

“Penilaian terhadap Italia sangatlah positif. Mereka dapat melewati grup dan melakukannya dengan brilian," buka Conte.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Mereka jelas menunjukkan kesinambungan dan keinginan besar untuk memenangkan pertandingan, itu kuncinya. Mereka adalah salah satu kandidat untuk maju jauh di ajang Euro 2020 kali ini," tambahnya menjelaskan.

Lebih lanjut, Conte merasa bangga dengan Timnas Italia saat ini dalam menyampaikan kepercayaan dirinya di atas lapangan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"Saya suka mereka menyampaikan kepercayaan diri. Siapa pun yang melihat tim Italia bermain, ada sebuah kekompakan dan keseimbangan antara pertahanan dan serangan," tuturnya menjelaskan.

“Ini penting ketika Anda ingin melangkah jauh dalam sebuah kompetisi," tutup Conte.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom