Bola Internasional

Euro 2020: Jelang Lawan Finlandia, Hazard Bahas Masa Depannya di Madrid

Senin, 21 Juni 2021 14:35 WIB
Penulis: Yohanes Ishak | Editor:
© Vincent Van Doornick/Isosport/MB Media/Getty Images
Eden Hazard, pemain Timnas Belgia. Copyright: © Vincent Van Doornick/Isosport/MB Media/Getty Images
Eden Hazard, pemain Timnas Belgia.

INDOSPORT.COM – Kapten Timnas Belgia, Eden Hazard curhat jelang melakoni pertandingan pamungkas Grup B Euro 2020 melawan Finlandia yang digelar di Stadion St. Petersburg, Selasa (22/06/21) dini hari nanti pukul 02:00 WIB.

Mantan bintang Chelsea ini mencurahkan isi hatinya terkait masa depannya bersama klubnya sekarang, Real Madrid.

Dalam konferensi pers jelang laga Finlandia vs Belgia, Eden Hazard mengaku jika dirinya ingin menjadi pemimpin yang berarti menjadi kapten Real Madrid di masa mendatang.

Menurutnya, jika ia bisa bermain lebih lama di Madrid maka dirinya bisa mendapatkan kesempatan menjadi kapten di Los Blancos.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Saya selalu mencoba untuk menjadi pemimpin dengan siapapun saya bermain. Kita hanya bisa menjadi pemimpin kalau bermain bagus dan saya bisa jadi pemimpin di sini karena lebih lama bermain tim nasional,” papar Hazard dilansir Sportsmole.

“Saya pikir kondisi saya belum siap 100 persen dan saya yakin jika bisa mendapatkan kesempatan lebih lama di Real Madrid, saya bisa jadi pemimpin di sana,” lanjutnya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sejak bergabung ke Real Madrid pada tahu 2019 lalu, Eden Hazard memang belum memberikan kontribusi yang maksimal.

Hal itu terjadi lantaran dirinya yang sering berkutat dengan cedera, bahkan jelang Euro 2020 ini pun ia bisa saja absen jika memaksakan diri bermain maksimal di sisa laga terakhir Madrid di musim 2020-21.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom