INDOSPORT.COM – Belanda dan Belgia berhasil menyusul Italia sebagai tim pertama yang sukses mengamankan satu tiket ke babak 16 besar Euro 2020.
Kedua tim yang menemani langkah Italia ke babak 16 besar Euro 2020 ini berasal dari Grup B dan satu lainnya berasal dari Grup C.
Tim pertama yang sudah dipastikan lolos adalah Italia yang kemarin berhasil menang 3-0 atas Swiss. Kemenangan itu memastikan Italia ke 16 besar Euro 2020.
Tim kedua yang berhasil mengamankan tiket ke babak 16 besar Euro 2020 ini adalah Belgia. Kevin De Bruyne dkk sukses memastikan langkah mereka ke babak knockout Euro 2020 setelah meraih kemenangan dramatis atas Denmark.
-Tertinggal atas gol kilat Yussuf Poulsen yang tercipta saat pertandingan belum genap 2 menit, Belgia kesulitan membongkar pertahanan rapat yang digalang oleh Simon Kjaer.
Namun situasi berubah usai Kevin De Bruyne dan Eden Hazard masuk ke dalam lapangan. Kedua sosok itu berperan penting atas kemenangan sekaligus kelolosan Belgia ke babak 16 besar Euro 2020.
-Belgia memastikan kelolosan mereka ke babak 16 besar Euro 2020 setelah meraih kemenangan dua kali secara beruntun dengan 5 gol dan hanya kebobolan 1 gol.
Sementara tim ketiga yang berhasil memastikan kelolosan mereka ke babak 16 besar Euro 2020 adalah Belanda. Der Oranje sukses mengunci satu tiket untuk menemani Italia dan Belgia setelah mengandaskan perlawanan Austria 2 gol tak berbalas.
Lolos ke babak 16 besar Euro 2020, Belanda berhasil meraih dua kali kemenangan beruntun dengan torehan total 5 gol dan hanya kebobolan 2 gol.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom