INDOSPORT.COM - Klub-klub Liga Inggris merilis daftar pemain yang dilepas sebagai pemain free transfer. Sejumlah bintang tercantum termasuk kapten Manchester City Fernandinho.
Seiring berakhirnya kompetisi Liga Inggris 2020/2021, seluruh klub peserta telah mengumumkan para pemain yang dilepas secara gratis. Para pemain ini merupakan mereka yang kontraknya berakhir pada 30 Juni 2021 nanti.
Dengan demikian, para pemain ini pun kini berstatus sebagai pemain free transfer alias bebas transfer, yang bisa bergabung dengan klub mana pun secara gratis.
Sejumlah nama kejutan pun muncul di daftar ini, termasuk kapten Manchester City, Fernandinho, serta mantan bintang Arsenal, Theo Walcott, yang musim lalu membela Everton. Arsenal sendiri juga telah melepas bek tengah David Luiz yang kini jadi bidikan sejumlah klub.
-Chelsea melepas kiper senior Willy Caballero dan beberapa pemain muda seperti Izzy Brown dan Jamal Blackman. Sementara itu, Manchester United melepas dua kiper mereka yakni Sergio Romero dan Joel Perreira.
Dalam hal jumlah, Crystal Palace menjadi tim yang melepas pemain dalam jumlah terbanyak yakni 22 pemain, salah satunya mantan kapten Chelsea, Gary Cahill.
-Meski demikian, para pemain dalam daftar ini masih mungkin bertahan bersama klub lama mereka, jika akhirnya menyepakati kontrak baru.
Di sisi lain, sejumlah nama memang sudah mendapatkan klub baru seperti misalnya duo Manchester City, Sergio Aguero dan Eric Garcia, yang sama-sama bergabung dengan Barcelona.
Berikut ini daftar pemain yang dilepas oleh 20 tim Liga Inggris dan kini berstatus free transfer, seperti dilansir 90min:
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom