Liga Indonesia

2 Pemainnya Dipanggil Timnas Indonesia, Ini Tanggapan Berkelas Tira Persikabo

Senin, 10 Mei 2021 00:14 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Coro Mountana
© Martini/INDOSPORT
Pelatih Tira Persikabo, Igor Nikolayevich Kriushenko, dan pemain Tira Persikabo, Alex dos Santos. Copyright: © Martini/INDOSPORT
Pelatih Tira Persikabo, Igor Nikolayevich Kriushenko, dan pemain Tira Persikabo, Alex dos Santos.

INDOSPORT.COM - Pelatih Tira Persikabo, Igor Kriushenko menanggapi pemanggilan pemainnya ke Timnas Indonesia. Dia pun berharap para pemain Tira Persikabo bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya selama di Timnas Indonesia.

Dua pemain Tira Persikabo, Andy Setyo serta Didik Wahyu tengah mengikuti pemusatan latihan di Timnas Indonesia. Keduanya berlatih di bawah arahan komando Shin Tae-yong sebagai persiapan laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022.

Pemanggilan Andy dan Didik pun disambut positif oleh Igor Kriushenko selaku pelatih Tira Persikabo. Dia turut senang keduanya mendapat kesempatan membela Timnas Indonesia.

"Tentu saya senang bisa melihat anak asuh saya dipanggil ke TC timnas. Diharapkan Didik mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya," buka Igor.

Igor menambahkan baik Andy dan Didik merupakan pemain yang memiliki potensial. Keduanya pun diyakini bisa memberikan kontribusi bagus untuk Timnas Indonesia.

"Mereka pemain yang cukup potensial, semoga mereka mampu memberikan kontribusi yg bagus untuk timnas di sisa laga kualifikasi piala dunia dan friendly matches," harap Igor.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom