In-depth

Bedah Formasi Manchester United Jika Sukses Pulangkan Cristiano Ronaldo

Sabtu, 24 April 2021 09:35 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© Chris Coleman/Manchester United via Getty Images
Cristiano Ronaldo saat masih berseragam Manchester United Copyright: © Chris Coleman/Manchester United via Getty Images
Cristiano Ronaldo saat masih berseragam Manchester United
Ada 3 Formasi yang Bisa Dipakai

Formasi 4-2-3-1

Formasi 4-2-3-1 menjadi andalan Ole Gunnar Solskjaer musim ini demi memaksimalkan peran Bruno Fernandes. Dengan kemampuan penyelesaian akhirnya yang sangat bagus, Cristiano Ronaldo pun bisa ditempatkan langsung di formasi ini guna mengisi peran sebagai penyerang tengah.

Suplai bola untuk Ronaldo di depan akan tercukupi lewat Bruno Fernandes, sementara Marcus Rashford dan Mason Greenwood membantu menambah daya dobrak lewat kedua sayap. Sementara itu, Fred dan Scott McTominay akan berperan sebagai double pivot.

Solskjaer juga bisa meningkatkan kreativitas di lini tengah dengan memasukkan Paul Pogba untuk menggantikan salah satu dari Fred maupun McTominay

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Formasi 4-3-3

Formasi lain yang bisa dijajal Solskjaer adalah 4-3-3. Dalam formasi ini, Ronaldo akan menjadi penyerang tengah dan membentuk trisula dengan Marcus Rashford dan Mason Greenwood yang mengapitnya di kedua sisi.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Dengan formasi ini, Ronaldo akan mendapatkan kebebasan penuh. Alih-alih menunggu di kotak penalti, ia bisa sedikit mundur ke luar kotak penalti dan membiarkan Greenwood serta Rashford menusuk ke dalam kotak penalti. Ronaldo sendiri bisa tetap mengancam lewat kemampuan tendangan jarak jauhnya.

Demi menambah daya dobrak, trio lini belakang bisa diisi dua gelandang serang dalam diri Bruno Fernandes dan salah satu dari Paul Pogba atau Donny van de Beek. Sementara itu, peran gelandang bertahan diserahkan kepada Fred atau Scott McTominay untuk menjaga kedalaman.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Formasi 4-4-2

Formasi 4-4-2 merupakan pola yang kerap dijalani Ronaldo bersama Juventus musim ini. Formasi ini bisa juga diterapkan di Manchester United, dengan sang megabintang berduet bersama salah satu dari Mason Greenwood atau Marcus Rasford di lini depan.

Meski demikian, guna memaksimalkan formasi ini MU butuh pemain sayap baru untuk menggantikan Greenwood maupun Rashford yang maju ke depan, misalnya Jadon Sancho. Dengan demikian, Sancho dan Rashford bisa mengisi sektor sayap sedangkan Greenwood mendampingi CR7 di depan.

Sementara itu, dua gelandang sentral bisa diisi oleh Bruno Fernandes dan salah satu dari Fred maupun McTominay.

Fernandes seperti biasa akan berperan sebagai gelandang serang dan pusat kreativitas, sedangkan Fred dan McTominay bertugas mematikan serangan lawan sejak dari tengah dan menjaga kedalaman.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom