Liga Indonesia

Winger Bali United Rasakan Efek Positif Berkat Piala Menpora 2021

Sabtu, 17 April 2021 05:35 WIB
Kontributor: Nofik Lukman Hakim | Editor: Juni Adi
© Nofik lukman hakim/INDOSPORT
Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic merayakan gol bersama rekan-rekannya dalam laga lawan Persita Tangerang di Stadion Maguwoharjo Sleman, Jumat (2/4/21) Copyright: © Nofik lukman hakim/INDOSPORT
Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic merayakan gol bersama rekan-rekannya dalam laga lawan Persita Tangerang di Stadion Maguwoharjo Sleman, Jumat (2/4/21)

INDOSPORT.COM - Winger Bali United, M Rahmat merasakan efek positif bagi timnya berkat tampil dalam empat laga Piala Menpora 2021. Skuat Serdadu Tridatu menjadi lebih siap menatap Piala AFC 2021.

Bali United mencatatkan satu kemenangan, dua hasil seri serta satu kekalahan pada Piala Menpora 2021. Satu kekalahan diderita atas PSS Sleman pada babak 8 besar, Senin (12/4/21) lalu.

Bali United kalah lewat drama adu penalti dengan skor 2-4. Pada waktu normal, kedua tim bermain imbang tanpa gol. Kekalahan tersebut sekaligus mengubur keinginan Bali United melaju ke babak semifinal.

Kekalahan atas PSS Sleman jelas menghadirkan kritik keras dari para suporternya. Bali United yang bersiap sejak 8 Februari lalu ditekuk oleh tim yang bahkan baru berlatih di Bandung, kurang dari dua pekan.

Rahmat menyadari bahwa pencapaian Bali United memang belum sesuai harapan. Namun, ada hal positif yang diraih Bali United dalam perjalanan menuju Piala AFC 2021.

"Jelas pengaruhnya sangat positif. Kami kembali bisa merasakan atmosfer pertandingan sepak bola yang hilang selama setahun belakangan ini. Ini akan membuat kita lebih siap menghadapi AFC Cup," ucap Rahmat, Jumat (16/4/21).

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom