3.1K
Liga Indonesia
Muba Babel United Mulai Panaskan Mesin
© Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT

Pelatih Muba Babel United, Jafri Sastra (tengah) kala menukangi PSMS Medan.
Target Promosi ke Liga 1
Sebelumnya, Pelatih Kepala Jafri Sastra mengatakan jika ia memang secepatnya ingin latihan segera digelar. Anak asuhnya harus segera melakukan latihan, apalagi beberapa tim juga sudah mulai.
Muba Babel United masih mengandalkan beberapa pemain lama dan muka baru. Jafri Sastra akan berusaha keras untuk dapat memenuhi target manajemen mengantarkan tim berjuluk Laskar Ranggonang ini ke Liga 1.
“Pemain yang dibutuhkan untuk mengarungi Liga 2 musim ini lebih kurang 25 pemain,” jelasnya.
Bursa transfer pemain belum ditutup, Muba Babel United masih punya kans untuk dapat menambah pemain yang menjadi kebutuhan tim.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom