Bola Internasional

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022: Prancis Nyaris Dibikin Bosnia Buntu

Kamis, 1 April 2021 03:56 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Subhan Wirawan
© @FrenchTeam
Prancis hanya mampu menang tipis atas Bosnia-Herzegovina dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup D zona Eropa. Copyright: © @FrenchTeam
Prancis hanya mampu menang tipis atas Bosnia-Herzegovina dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup D zona Eropa.
Antoine Griezmann Pecah Kebuntuan Prancis

Hingga menit ke-55, Prancis dengan deretan bintangnya masih tampak kesulitan mencari peluang untuk mencuri gol dari gawang Bosnia Herzegovina.

Penantian Prancis terbayar sudah. Sundulan terarah Antoine Griezmann di menit ke-60, memanfaatkan crossing matang Adrien Rabiot gagal dihalau oleh Sehic yang hanya bisa melihat bola melaju ke dalam gawangnya sendiri.

Gol Griezmann membakar semangat rekan-rekannya. Mereka jadi bermain lebih agresif dengan harapan bisa pulang dengan skor telak dan raihan 3 poin penuh.

Di sisi lain, Bosnia juga menaikkan tempo permainan. Mereka tampak berambisi untuk bisa mengejar ketertinggalan, sukur-sukur bisa melakukan comeback dan mengejutkan Prancis.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Namun gol yang ditunggu tak datang juga. Prancis harus puas dengan 1 gol yang mengantarkan 3 poin untuk mereka, sementara Bosnia diam-diam pasti kecewa karena harus keok di kandang sendiri.

Kepastian 3 poin yang dibawa pulang oleh Prancis dari Bosnia Herzegovina tercipta melalui gol sundulan terarah Antoine Griezmann (60’).

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Kemenangan tipis yang Prancis peroleh ini membuat mereka berhasil mematenkan puncak klasemen sementara Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup D zona Eropa dengan raihan 7 poin dan terpaut 4 poin dari Ukraina di posisi ke-2.

Sementara bagi Bosnia, kekalahan ini membuat mereka terpaksa harus menemani Kazakhstan di dasar klasemen dengan raihan 1 poin dari 3 pertandingan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Daftar Susunan Pemain:

Bosnia-Herzegovina (3-5-2): Sehic; Sanicanin, Hadzikadunic, Ahmedhodzic; Kolasinac, Cimirot, Hadziahmetovic, Pjanic, Todorovic; Krunic, Dzeko.

Prancis (4-4-2): Lloris; Pavard, Varane, Kimpembe, Hernandez; Coman, Pogba, Rabiot, Lemar; Griezmann, Mbappe.

 
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom