Barcelona Hajar Huesca, Koeman: Untung Masih Ada Lionel Messi
Lionel Messi sempat dirumorkan bakal meninggalkan raksasa LaLiga pada musim panas lalu dan hijrah ke Manchester City, namun sang pemain memilih bertahan hingga kontraknya berakhir.
Dengan kontraknya yang habis akhir musim ini, Lionel Messi memang bisa pindah gratis ke klub peminatnya pada bursa transfer musim panas nanti. Namun, presiden baru Barcelona, Joan Laporta tentu akan tetap mempertahankan sang megabintang.
Selain itu, meski berstatus bebas transfer, Lionel Messi tetap akan menjadi beban bagi klub peminat karena memiliki gaji selangit.
Dilansir Sportskeeda, Messi kini digaji 500 ribu pounds (Rp11 miliar) per pekan. Dengan kondisi finansial yang sulit akibat pandemi Covid-19 yang tak kunjung berakhir, angka itu terbilang sangat memberatkan bagi klub peminat.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom