INDOSPORT.COM – Posisi Jose Mourinho sebagai Tottenham Hotspur kembali mendapat ancaman yang kali ini datang dari mantan anak didiknya sendiri.
Jose Mourinho, sedang berada dalam ujung tanduk dalam karier kepelatihannya bersama Tottenham Hotspur. Rangkaian hasil minor sejak akhir tahun lalu, rupanya belum bisa dihentikan oleh Mourinho.
Dari yang awalnya Tottenham berada di jalur juara Liga Inggris, kini malah terdampar mendekat ke posisi 10. Tak pelak, itu membuat posisi Jose Mourinho pun mulai terancam untuk dipecat.
Beberapa nama pelatih berbakat pun santer dikabarkan bakal menjadi pengganti Jose Mourinho jika dipecat Tottenham Hotspur. Seperti Julian Nagelsmann yang dianggap saat ini sebagai salah satu pelatih dengan prospek masa depan paling cerah.
-Selain itu, ada Ralph Hasenhuttl yang juga dianggap sebagai calon penerus Mourinho di Spurs. Namun kabar terbaru yang datang dari The Daily Record, justru menyebutkan ada calon ketiga yang muncul untuk menggantikan Mourinho.
Sosok calon ketiga pengganti ini disebut-sebut bukan sosok yang asing bagi Mourinho. Soalnya sosok ini sebenarnya merupakan mantan anak didiknya saat menukangi Chelsea, siapakah dia?
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom