INDOSPORT.COM - Cristiano Ronaldo kembali menjadi top skor Serie A Liga Italia 2020/21 hingga pekan ke-23. Sementara, Romelu Lukaku di urutan kedua.
Bomber andalan Inter Milan sempat mendepak Cristiano Ronaldo dari puncak top skor sementara Serie A Liga Italia 2020/21 yakni kemarin, Senin (22/02/21) setelah Nerazzurri melumpuhkan AC Milan dengan skor 3-0.
Kendati begitu, kebahagiaan Lukaku ternyata tidak berlangsung lama. Mega bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, kini kembali melesat ke urutan pertama setelah Bianconeri menghajar Crotone 3-0, Selasa (23/02/21) dinihari WIB.
Pertandingan Juventus vs Crotone berjalan timpang. Tim tamu terkepung dan seakan tidak diberikan kesempatan untuk bisa mendapatkan peluang yang mengancam oleh Juventus.
-Juventus pun berhasil menang atas Crotone dengan skor 3-0. Gol-gol tersebut dibuat oleh, Cristiano Ronaldo (38', 45+1') dan Weston McKennie 66'.
Sukses mencetak brace atau dwi gol membuat Cristiano Ronaldo ke puncak top skor sementara Serie A Liga Italia 2020/21, Selasa (23/02/21). Mantan striker Real Madrid itu tercatat membukukan 18 gol dari 19 penampilan, selisih 1 dari Romelu Lukaku.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom